Bank Mandiri, masih menjadi bank dengan aset terbesar 


Bank Mandiri, masih menjadi bank dengan aset terbesar
Aset bank di Indonesia masih dikuasai 10 bank besar di Indonesia. Dari total aset bank selama April 2011 sebesar Rp3.069,09 triliun, sekitar 63,46 persen dikuasai 10 bank besar atau senilai Rp1.947,58 triliun.
Berdasarkan data Statistik Perbankan Bank Indonesia, jumlah aset bank pada April itu meningkat Rp3,26 triliun dalam sebulan jika dibanding Maret 2011 sebesar Rp3.065,82 triliun. Sementara itu, selama setahun, aset bank naik Rp492,85 triliun jika dibanding April 2010 sebesar Rp2.576,23 triliun.
Aset bank terbesar pada April terdapat di bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Total aset bank BUMN itu sebesar Rp1.086,62 triliun dan bank umum swasta sebesar Rp1.249,24 triliun.
Bank Mandiri masih menjadi bank terbesar dari sisi aset, yaitu Rp418,176 triliun atau menguasai pangsa pasar 13,69 persen. Aset Bank Mandiri pada April 2010 sebesar Rp368,05 triliun (14,29 persen).
Peringkat dua juga tidak berubah, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk mencatat aset sebesar Rp364,44 triliun per April 2011 (11,8 persen). Sedangkan aset BRI pada April 2010 mencapai Rp319,28 triliun (12,39 persen).
Berikut peringkat bank berdasarkan aset (per April 2011):
No Bank Aset Pangsa Pasar
1 PT Bank Mandiri Tbk Rp418,176 triliun 13,63 persen
2 PT Bank Rakyat Indonesia Tbk Rp364,444 triliun 11,87 persen
3 PT Bank Central Asia Rp329,494 triliun 10,74 persen
4 PT Bank Negara Indonesia Tbk Rp233,538 triliun 7,61 persen
5 PT Bank CIMB Niaga Tbk Rp146,104 triliun 4,76 persen
6 PT Bank Danamon Indonesia Tbk Rp118,768 triliun 3,87 persen
7 PT Pan Indonesia Bank Tbk Rp110,239 triliun 3,59 persen
8 PT Bank Permata Tbk Rp82,04 triliun 2,67 persen
9 PT BII Tbk Rp74,307 triliun 2,42 persen
10 PT Bank Tabungan Negara Tbk Rp70,471 triliun 2,3 persen





Total Rp1.947,58 triliun 63,46 persen

0 komentar